Inspirasi Hidupku
Melihat sesuatu dengan menanggalkan semua faktor dan effek negative (cara pandang positif) tentulah sangat membantu kita dalam menjalankan hidup ini. Banyak hal yang menjadikan kita tidak bisa menjadi diri kita sendiri dalam segala hal, ini telah sering kita alami, semua terinspirasi dari bagaimana cara pandang kita terhadap suatu fenomena yang ada. Suatu hari kita sering menemukan persoalan-persoalan yang ada disekitar kita, baik itu ada pada diri kita maupun oranglain bahkan mungkin fenomena alam yang ada. Banyaknya faktor yang menyebabkan fenomena itu terjadi, menjadikan banyak persoalan yang akan kita hadapi pula. Kadang memang factor itu menjadi salah satu penyebab munculnya inspirasi hidaup atau motifasi pada diri kita masing-masing. Oleh karena, tinggal bagaimana kita menyikapinya dengan cara pandang kita terhadap persoalan atau masalah yang ada.
Semangat melakukan perubahan adalah salah satu cara pandang yang positif bagi diri kita, ketika manusia telah melakukan perubahan tentu semangat untuk hidup berkembang dan maju sebuah hasil yang akan mereka capai. Karena pada dasarnya manusia memiliki semua keinginan untuk menjadikan hidupnya penuh makna. Semangat melakukan perubahan harus dimiliki oleh manusia yang akan berjuang menentukan nasib hidupnya masing-masing, memang kita tak mungkin memutar-balikkan taktir kita yang sudah digariskan oleh Tuhan SWT, namun bukankan Tuhan telah berjanji dalam Firman-Nya bahwa apa bila kita tidak merubah diri kita maka Tuhan pun juga tidak akan merubah diri kita.
Sesungguhnya Allah tidak merobah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka merobah keadaanyang ada pada diri mereka sendiri. dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap sesuatu kaum, Maka tak ada yang dapat menolaknya; dan sekali-kali tak ada pelindung bagi mereka selain Dia.
Adapun faktor itu bisa dari saudara kandung, teman, sahabat atau orang yang memang sangat spesial bagi kita, tak terkecuali kekasih. Namun pada dasarnya manusia memiliki potensi dan sarana untuk merubah dirinya sendiri menuju lebih baik. Disinilah dibutuhkan motifasi dan inspirasi yang positif tanpa terkesan egois. Dalam diri kita sebenarnya memiliki sejuta gagasan dan harapan untuk membentuk diri ini menjadi lebih maju.
Kita harus sadar bahwa hidup ini adalah sebuah karunia yang amat besar dari kasih sayang yang diberikan Tuhan kepada kita, sehingga kita akan bersikap seperti apa kepada Nya, itulah yang terpenting, karena Tuhan akan memberikan kepada kita selagi kita memang berusaha dengan baik kepada Nya. Kadang kita memang tidak mengetahui dan mengerti bentuk cinta dan kasih sayang Nya; kehidupan yang diberikan, kesempurnaan jasadi, alam semesta yang memiliki keutamaan manfaat bagi manusia dan masih banyak lagi yang tak manusia sadari.
Alangkah luas tak bertepi dan alangkah tinggi tak terjangkau, dalam tak terhingga kasih sayang Tuhan kepada kita;
Dan jika kamu menghitung-hitung nikmat Allah, niscaya kamu tak dapat menentukan jumlahnya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.
Dari sini aku ingin semua tau bahwa sesungguhnya tiada motifator dan inspirator paling sempurna selain ketaatan kita pada Tuhan. Jika kita takut, akan apa yang dijanjikan Tuhan kepada kita pastilah kita akan berusaha untuk melakukan sebuah kreatifitas yang menuju pada perubahan fundamental pada diri kita. Disamping kita memang harus berjalan pada cara pandang kita yang positif terhadap segala persoalan yang ada disekitar kita. Wallahu A’lam Bishowaab.
Mengenai Saya
- Muslih
- Grobogan, JATIM, Indonesia
- Aku adalah anak ke 12 dari 12 bersaudara, karena aku yang terakhir jadi ya........manja gitu.. Namun aku orang yang paling sedikit mendapat kasih sayang orang tua, karena aku sampai kini hidup merantau tuk jalani hidup ini lebih enjoy, aku berbintang Taurus dan sio aku adalah kambing enak kan tuk sate dan gule
12 Agustus, 2008
Inspirasiku
Diposting oleh
Muslih
di
07.35
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Berita Jatim
Info Lowongan Kerja
- 한국에서의 온라인 베팅: 변화하는 풍경과 규제, 그리고 사용자 경험
- Teratas Tempat Bertaruh Online Tempat Terbaik Bertaruh
- Semnificația Avocaților în Sistemul Judiciar: O Analiză Amănunțită
- All About Colored Touch Lenses Amplifying Your Eye Esthetics
- Beyond The Test: The Phylogeny Of Online Gambling Communities And Their Bear Upon On World-wide Connections
1 komentar:
ayat al-Quran nya ga kebaca ya....
jadi ga hikmat bacanya, hwehehehe
Posting Komentar